Pages

Sunday, September 12, 2010

Mozarella Mushroom

Gue pertama kali makan mozarella mushroom ini di cafe sebrang RS Husada. Harganya muahaaall bow... jadi, akhirnya gue bereksperimen sendiri, nyoba2 sapa tau bisa buat sendiri...
Nah, inilah resep hasil eksperimen gue.. hehe... enjoy!
foto2 menyusul yaakk... ^^


Bahan:
champignon mushroom
mozarella cheese (yang blok)
1 butir telur
susu secukupnya (untuk merendam jamur)
1 sdm susu
2 sdt kaldu bubuk
tepung terigu
1 sdt baking powder
garam, lada
bread crumbs

Cara:
1. rendam jamur dalam susu dan tambahkan garam, lada, dan kaldu bubuk. Rendam selama kurang lebih 2 jam dan simpan di dalam kulkas, lalu tiriskan.
2. potong mozarella cheese menjadi bentuk persegi panjang kecil-kecil (sejumlah jamurnya).
3.Tempelkan mozarella cheese tersebut di batang jamur (secara melilit).
4. Dalam 1 wadah, campurkan telur, 1 sdm susu, dan garam (wet batter). dalam wadah lainnya, campurkan tepung terigu, baking powder, garam, dan lada (dry batter).
5. Celupkan jamur ke wet batter secara merata, lalu lapisi jamur dengan dry batter. Setelah itu, celupkan jamur kembali ke wet batter dan lapisi jamur dengan bread crumbs secara merata.
6. Deep fried jamur hingga berwarna golden brown. Angkat, tiriskan, dan sajikan...


Photobucket

0 thoughts from friends:

Post a Comment

Leave your mark here :